Jadwal Siaran Langsung Formula E
WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COM – siaran langsung Formula E Jakarta 2022 hari ini, Sabtu (4/6/2022), live di iNews dan RCTI! Perlu diketahui, kualifikasi akan disiarkan di iNews dan balapan dapat disaksikan di iNews serta RCTI. Akhirnya, hari yang ditunggu telah tiba. Sejarah akan terukir saat Jakarta untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah Formula E Balapan mobil listrik terelite di dunia itu akan berlangsung di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Sabtu (4/6/2022), pukul 15.04 hingga selesai. Sebelum balapan berlangsung, para pembalap Formula E lebih dulu mentas di sesi latihan bebas 1 hingga 2 dan kualifikasi.
Ketiga sesi itu penting untuk para pembalap sebelum mentas dalam balapan sesungguhnya. Apalagi, ke-22 pembalap Formula E belum akrab dengan JIEC. Para pembalap Formula E butuh waktu untuk mempelajari sirkuit sepanjang 2,37 km dengan 18 tikungan tersebut. Pembalap mana pun yang memahami tata letak JIEC lebih baik, dinilai punya keuntungan dalam balapan sore nanti. Meski begitu, ada beberapa pembalap yang dijagokan bakal bersinar pada hari ini. Ambil contoh, pembalap Mercedes-EQ, Nyck de Vries yang ternyata memiliki darah Indonesia. De Vries diketahui memiliki darah Indonesia dalam konferensi pers di Kawasan Monumen Nasional (Monas), Kamis 2 Juni 2022 silam. Sekadar informasi, dia pun merupakan juara bertahan Formula E.
Namun, pada musim ini, persaingan di Formula E amatlah ketat. De Vries bahkan ada di posisi keenam dengan koleksi 65 poin. Dia tertinggal 46 angkat dari rekan setimnya, Stoffel Vandoorne yang kini memuncaki klasemen sementara. De Vries bisa memperpendek jarak dengan Vandoorne pada hari ini. Peluang serupa juga tersaji untuk para pembalap lain asalkan tampil apik dalam balapan di JIEC.Saksikan balapan mobil listrik kelas dunia Formula E, Sabtu (4/6/2022). Kualifikasi live di iNews pukul 10.30 WIB dan balapan live di iNews serta RCTI pukul 14.45 WIB.