MotoGP

Hasil Kualifikasi MotoGP Amerika

WWW.MASTERPREDIKSISKOR.COMkualifikasi MotoGP Amerika Serikat 2022 sudah diketahui pada Minggu (10/4/2022) dini hari WIB. Pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin berhasil merebut pole position di Circuit of The Americas (COTA). Sementara itu, sang raja COTA, Marc Marquez harus memulai balapan dari urutan kesembilan. Sedangkan, juara bertahan MotoGP 2021, Fabio Quartararo start dari urutan keempat, meski sempat alami insiden terjatuh. Berjuang dari Kualifikasi 1 (Q1), Martin meraih start terdepan di Circuit of The Americas (COTA) dengan dramatis di akhir sesi Q2 dengan waktu 2 menit 2,039 detik. Pembalap asal Spanyol itu hanya berselisih 0,003 detik dari Jack Miller yang mengamankan tempat kedua. Di posisi tiga, ada rekan setim Miller di Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia. Lalu, tempat keempat dan kelima dikantongi Johann Zarco dan Enea Bastianini. Sementara itu, pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mengalami kecelakaan di Q2. Alhasil, dia harus puas memulai balapan dari posisi keenam. Sedangkan Marc Marquez, bakal comeback di COTA dari tempat kesembilan.